Announcements

Penyesuaian Penggunaan ISBN

Terkait dengan aturan terbaru dari perpusnas bahwa beberapa jenis buku berikut tidak dapat diberikan atau tidak perlu diberikan penomoran ISBN, mohon kepada para authors yang masuk dalam kategori ini sebagai solusi [pilih salah satu]:
1. Agar mengubah bukunya menjadi buku teks dengan prinsip wajib di didistribusikan baik gratis atau berbayar jika ingin tetap mendapatkan isbn.
2. Tidak mengajukan ISBN hanya menggunakan DOI dari Mitra Palupi untuk distribusi buku ditambah menggunakan QRSBN [ https://qrsbn.org/Home ]

Mengenali Publikasi yang TIDAK Memerlukan ISBN

Untuk mengatasi lonjakan ISBN yang tidak wajar, para penerbit, lembaga, dan masyarakat perlu mengetahui publikasi yang tidak memerlukan ISBN. Secara umum terbagi dua, yakni buku produk lembaga dan buku produk perguruan tinggi. Berikut ini rinciannya.

Buku Produk Lembaga

  • Laporan lembaga
  • Laporan kegiatan
  • Laporan hasil penelitian
  • Karya tulis ilmiah (KTI)
  • Book chapter
  • Policy brief
  • Bunga rampai
  • Orasi ilmiah
  • Prosiding hasil pertemuan/seminar
  • Terbitan BPS

Buku Produk Perguruan Tinggi

  • Buku ajar
  • Modul
  • Petunjuk praktikum
  • Diktat
  • Book chapter
  • Policy brief
  • KTI: referensi, monograf
  • Tugas mahasiswa
  • Hasil kuliah kerja nyata (KKN)
  • Orasi ilmiah pengukuhan guru besar
  • Skripsi, tesis, disertasi
  • Hasil penelitian yang didiseminasikan: prosidfing hasil pertemuan/seminar

    Sumber: https://www.ikapi.org/2022/07/14/isbn-bukan-untuk-gengsi/